Luno Platform Investasi Crypto yang Aman dan Legal

Luno Platform Investasi Crypto yang Aman dan Legal
Foto oleh RODNAE Productions/ Pexels.com

Dalam rangka mempersiapkan keuangan di masa mendatang, maka setiap orang perlu memahami betapa pentingnya menabung dan investasi. 

Namun ternyata banyak yang masih menganggap investasi itu sesuatu yang memiliki risiko besar terhadap kerugian. 

Padahal saat ini terdapat platform untuk investasi crypto bagi para pemula yang aman, salah satunya Luno. Platform Luno saat ini tersedia di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Investasi Aset Kripto Bagi Pemula di Luno

Hal pertama yang harus dipertimbangkan ketika akan melakukan investasi aset kripto yaitu platform yang digunakan. 

Meskipun sudah banyak orang yang melek investasi, tetapi banyak yang masih bingung untuk memilih platform yang tepat. Apalagi saat ini banyak platform yang menawarkan investasi dengan iming-iming keuntungan yang menggiurkan. 

Luno menjadi salah satu platform yang sangat tepat untuk pemula memiliki tampilan antarmuka yang sederhana sehingga mudah dipahami. 

Transaksi jual dan beli aset crypto pun menjadi semakin mudah untuk para pemula. Sebenarnya tidak hanya untuk pemula saja, karena banyak sekali investor profesional yang mempercayakan investasi crypto mereka kepada Luno. 

Setelah memilih platform yang tepat untuk berinvestasi, selanjutnya yaitu memilih instrumen yang digunakan. 

Pilihlah instrumen investasi yang dapat digunakan untuk jangka panjang karena memiliki perubahan nilai yang cukup signifikan. Jadi apabila menerapkan cara yang tepat dalam berinvestasi, kesempatan dan peluang untuk mendapatkan imbal hasil pun semakin besar.

Kekhawatiran banyak orang terkait dengan investasi crypto memang masih kerap terjadi, khususnya dalam menghadapi risiko yang cukup besar. 

Di Luno sendiri, terdapat 8 aset kripto yang dapat digunakan, di mana salah satunya yaitu aset-aset crypto populer yakni Bitcoin. 

Luno sengaja membatasi jumlah aset kripto yang digunakan karena demi menjaga keamanan dan kenyamanan para pengguna sehingga data mereka tetap terjaga.

Untuk para pemula, cobalah melakukan investasi crypto dari harga yang paling rendah untuk meminimalisir risiko. Seperti yang telah diketahui bahwa dalam dunia investasi aset kripto sifatnya ialah high risk high return, jadi memang banyak pertimbangan dalam mengatur strategi. 

Melalui platform Luno, para pengguna dapat mulai berinvestasi dari harga paling murah yaitu Rp25.000 saja.

Platform yang Resmi Terdaftar OJK dan Diawasi BAPPEBTI

Pada awalnya, Luno adalah perusahaan yang memberikan layanan dompet digital dan transaksi aset kripto yang berasal dari Singapura. 

Namun, kini Luno sudah memperoleh izin untuk beroperasi di Indonesia, sehingga saat ini Luno terdaftar secara resmi sebagai PT Luno Indonesia Ltd.

Luno menjadi platform legal dan resmi untuk melakukan transaksi aset kripto dan aman untuk penyimpanan mata uang digital, karena secara resmi telah terdaftar dan di awasi BAPPEBTI.

 BAPPEBTI adalah badan pengawasan yang mengatur aktivitas transaksi crypto di Indonesia, sehingga apapun jenis transaksi tersebut harus memperoleh izin terlebih dahulu.

Jadi ketika hendak melakukan investasi crypto periksa terlebih dahulu mengenai platform dan instrumen yang digunakan untuk investasi. 

Para investor banyak yang merekomendasikan Luno karena telah terjamin dari sisi keamanannya. Beberapa negara juga telah mendapatkan izin operasi seperti halnya Afrika Selatan dan Malaysia.

Menyediakan Aset Crypto Terbatas Demi Keamanan

Tidak seperti platform lain yang menyediakan banyak sekali pilihan aset kripto untuk investasi, justru Luno Indonesia membatasi jumlah aset kripto yang dapat digunakan. 

Perlu diketahui bahwa platform ini menjadi wadah investasi crypto terbaik bagi para profesional maupun pemula karena koin yang merupakan instrumen investasi telah melalui seleksi yang ketat.

Ada 8 aset kripto yang tersedia di Luno, yaitu Bitcoin (BTC), Ethereum (ETH), Litecoin (LTC), Ripple (XRP), USD Coin (USDC), Uniswap (UNI), Chainlink (LINK), dan Bitcoin Cash (BCH). 

Tujuan Luno membatasi jumlah aset yang digunakan pada platformnya yaitu untuk menjamin keamanan data para pengguna. Selain itu, para pengguna juga bisa fokus dalam melakukan investasi sesuai instrumen yang telah dipilih karena tidak begitu banyak pilihan aset kripto yang disediakan.

Fitur Unggulan di Platform Luno

Ketika ingin memulai berinvestasi crypto di suatu platform, tentu ada berbagai hal yang perlu diketahui dengan detail. Melakukan investasi aset crypto memang sedikit lebih sulit dibandingkan investasi saham karena kripto cakupannya sangat luas. 

Namun, tidak perlu khawatir karena Luno menyediakan berbagai fitur unggulan yang ramah untuk para penggunanya. Dengan begitu maka setiap orang dapat mudah melakukan investasi dan mengakses berbagai informasi di platform tersebut.

Pada Luno terdapat menu Explore yang dapat digunakan untuk mencari berbagai artikel tentang investasi aset kripto sehingga para pengguna dapat mempelajari dasar-dasar investasi. 

Ada banyak sekali artikel edukasi yang lengkap membahas tentang aset kripto dengan bahasa yang mudah dipahami.

Selanjutnya ada fitur wallet yang dapat digunakan untuk menukar nilai crypto menjadi nilai rupiah. 

Adanya fitur ini membuat transaksi para investor menjadi lebih mudah dan instan. Luno sendiri memiliki dua jenis wallet, pertama yaitu Fiat Wallet untuk menyimpan saldo rupiah, kedua Crypto Wallet untuk menyimpan aset crypto.

Selain itu terdapat fitur notifikasi harga yang memudahkan para investor untuk memantau perubahan harga koin dari waktu ke waktu. Tampilan informasi perubahan harga pun sangat mudah dipahami oleh para pemula. Jadi tidak perlu cemas ketinggalan informasi harga koin hari ini.

Kemudian terdapat menu exchange yang digunakan untuk jual beli aset kripto. Perlu diketahui bahwa para investor dapat melakukan jual beli aset kripto melalui dompet digital yang pastinya memperoleh harga terbaik di market.

Bagi yang mulai tertarik dengan investasi aset kripto, pilihlah Luno sebagai platform investasi aset kripto terbaik yang aman dan legal. Silakan download Luno dan dapatkan berbagai keuntungan investasi dengan cara yang mudah dan modal yang terjangkau.

Posting Komentar untuk "Luno Platform Investasi Crypto yang Aman dan Legal"