Rekomendasi Aplikasi Kasir Terbaik untuk Pelaku Usaha

Kamu punya bisnis rumahan tapi masih melakukan pencatatan transaksi secara manual? Jangan lagi dong, sekarang kan sudah ada aplikasi kasir yang dapat memudahkan kamu dalam menjalankan usaha.

Rekomendasi aplikasi kasir terbaik
Foto oleh Obsahovka (pexels.com)

Berbisnis di era digital memang harus mengikuti perkembangan teknologi. Jangan  sampai bisnis kamu tertinggal hanya karena kamu masih bertahan dengan cara lama.

Sebagai pembeli, saya pribadi lebih suka berbelanja di toko yang sudah update teknologi ketimbang mendatangi toko yang masih melakukan pencatatan transaksi secara manual.

Sedikit cerita, saya pernah berbelanja di toko kelontong yang terbilang besar di daerah tempat tinggal saya ini. Baru beberapa waktu lalu sih.

Ketika hendak membayar saya sempat menggerutu karena agak lama menunggu petugas kasir menghitung semua barang belanjaan saya dengan kalkutor yang mana hitungannya ada kesalahan hingga diulang sampai dua kali.

Pun ketika saya meminta nota pembelian, saya masih harus menunggu lagi si petugas mencatat semua belanjaan saya di secarik kertas. Benar-benar nggak efisien banget.

Untung waktu itu masih sepi pembeli. Kebayang dong ribetnya kalau toko tersebut punya banyak pengunjung dan pemiliknya masih melayani semua transaksi secara manual. Pembeli juga pastinya tidak betah mengantri lama.

Well, dalam hati saya sempat membatin ''toko sebesar itu kok nggak punya mesin kasir atau kenapa nggak pake aplikasi kasir saja"

Sekilas Tentang Aplikasi Kasir

Aplikasi kasir atau dikenal juga dengan sebutan POS (Point of Sale) merupakan aplikasi yang berfungsi membantu para pemilik usaha untuk bisa melakukan transaksi penjualan dengan mudah, praktis dan cepat.

Dibanding mesin kasir biasa, aplikasi kasir lebih canggih. Tidak hanya berfungsi sebagai alat pencatatan transaksi digital, aplikasi ini juga dapat memberikan informasi semua transaksi secara otomatis dan berbagai keunggulan lainnya.

Cukup dengan mengunduh aplikasi kasir digital menggunakan ponsel androidmu kamu sudah dapat mengaksesnya secara gratis atau berlangganan dengan harga terjangkau untuk dapat menikmati fitur premium. Sangat menarik, bukan?

Rekomendasi Aplikasi Kasir Terbaik

Dengan POS digital kamu tidak perlu repot lagi dengan urusan transaksi, mulai dari pencatatan keuangan, laporan hingga memonitor stok barang.

Kini, ada banyak aplikasi kasir yang dapat dengan mudah kamu unduh dan akses dengan satu genggaman tangan.

Berikut beberapa rekomendasi aplikasi kasir terbaik yang dapat menjadi referensi buat kamu. Kita bahas yuk!

iReap POS Lite

Aplikasi kasir iReap POS Lite

Jika kamu baru memulai usaha atau baru ingin mencoba aplikasi kasir, iReap POS Lite dari PT. Sterling Tulus Cemerlang merupakan pilihan yang tepat.

Aplikasi kasir gratis tanpa batasan data dan transaksi ini berjalan secara offline yaitu tanpa koneksi internet dan juga tanpa iklan. Dengan tampilannya yang simple, aplikasi ini sangat mudah digunakan.

iReap POS Lite dapat menunjang berbagai usaha seperti toko ritel, kios, apotek, bengkel, online shop, bisnis franchise dan lain sebagainya

iReap POS Pro

Aplikasi kasir online iReap POS pro

Rekomendasi berikutnya masih aplikasi kasir keluaran PT. Sterling Tulus Cemerlang. Bedanya iReap POS Pro mempunyai fitur yang lebih lengkap dan dapat diakses secara online.

Bagi kamu yang memiliki banyak toko, aplikasi ini sangat bisa kamu andalkan. iReap POS Pro dapat menganalisis semua data transaksi dari beberapa toko yang tersebar di berbagai kota bahkan negara dengan sangat mudah dalam beberapa detik saja secara real-time.

Tidak hanya itu, software POS premium ini juga dapat memantau pergerakan barang antar toko cabang. Sebagai pemilik usaha, kamu dapat melacak apakah barang tersebut telah dikirim dari toko pengirim, dalam proses perjalanan, atau telah diterima oleh toko penerima. Semuanya dapat kamu monitoring secara online.

Selain terhubung internet, aplikasi ini juga dapat digunakan secara offline dengan fungsi yang tidak kalah penting yaitu bila mengalami gangguan internet proses transaksi dapat tetap berjalan lancar dan semua data akan tersimpan aman di dalam perangkat.

Ketika koneksi internet terhubung atau kembali online, aplikasi kasir akan segera mengirim data transaksi offline tadi ke server iReap POS.

Menariknya lagi, aplikasi kasir iReap POS Pro bisa pindai barcode sehingga mempercepat proses input transaksi, menerima pembayaran dengan metode QRIS, dan bisa print struk transaksi lengkap dengan logo bisnis kamu.

Moka POS

Moka POS kasir digital

Rekomendasi aplikasi kasir selanjutnya adalah Moka POS yang dapat menjadi solusi untuk bisnis kamu.

Aplikasi kasir digital ini juga sudah menggunakan sistem berbasis cloud sehingga cocok untuk kamu yang memiliki bisnis di banyak tempat karena kamu bisa mengontrol semuanya secara real time kapan saja dan di mana saja.

Selain memiliki berbagai fitur yang menarik, keunggulan Moka POS lainnya bisa kamu dapat dari metode pembayarannya yang beragam. Selain menerima pembayaran e-wallet, Moka POS juga sudah terintegrasi dengan GoBiz plus EDC.

Pawoon

Pawoon aplikasi kasir digital

Aplikasi kasir berbasis cloud berikut ini juga bisa kamu pertimbangkan untuk melancarkan bisnis kamu.

Pawoon akan membantu kamu melakukan berbagai transaksi usaha dengan cepat, mengatur multi outlet dengan mudah hingga pantau bisnis dengan 18+ laporan keuangan dengan praktis, semuanya cukup dalam satu aplikasi.

Software kasir online ini cocok untuk kamu yang memiliki usaha F&B, retail, barbershop, salon, dan berbagai bisnis lainnya.

Pawoon juga menerima berbagai metode pembayaran baik tunai, menggunakan kartu maupun pembayaran via e-wallet.

Qasir

Software POS Qasir

Aplikasi kasir recommended berikut cocok untuk semua jenis usaha. Mulai dari usaha F&B, fashion & aksesoris, kelontong & minimarket, toko elektronik dan lain-lain.

Dengan berbagai fitur dasarnya seperti sistem kasir digital & cetak struk, mengelola produk tanpa batas, pembayaran cashless dengan QRIS, laporan penjualan 30 hari terakhir dan catat kasbon kamu sudah dapat mengakses aplikasi ini secara gratis.

Namun untuk dapat menikmati berbagai fitur premiumnya dimana salah satunya adalah mendapat laporan lengkap, detail dan  tanpa batasan maka kamu perlu berlangganan. Tenang saja, biaya untuk mengakses Qasir Pro cukup terjangkau kok

Itu dia rekomendasi aplikasi kasir yang dapat kamu manfaatkan untuk mengelola bisnis. Sebenarnya masih banyak aplikasi kasir online lainnya, namun setidaknya lima aplikasi kasir yang saya sebutkan di atas termasuk yang populer.

Penutup

Dengan banyaknya rekomendasi aplikasi kasir mungkin kamu bingung saat memilih. Saran saya pilihlah aplikasi kasir digital yang sesuai dengan kebutuhan bisnis kamu. 

Jika masih pemula kamu bisa menggunakan aplikasi kasir gratis seperti iReap Pos lite atau untuk kamu yang memiliki banyak toko iReap Pos pro dengan fitur-fitur canggihnya bisa menjadi pilihan.

Kuy, jangan sampai bisnis kamu tertinggal karena kamu tidak mengikuti perkembangan teknologi. Yuk buruan donwload aplikasi kasir iReap dan nikmati berbagai keunggulannya.


34 komentar untuk "Rekomendasi Aplikasi Kasir Terbaik untuk Pelaku Usaha"

Comment Author Avatar
PR bagi para pengguna aplikasi kasir ialah gimana membuat para customer percaya bahwa toko ini menggunakan aplikasi kasir.
Comment Author Avatar
Wah cocok banget ini aku rekomendasiin ke teman-teman yang lagi buka usaha
Dengan aplikasi tentunya urusan pembukuan keuangan jadi lebih rapi dan tertata
Dan yang pasti mencegah kebocoran jadinya
Comment Author Avatar
Setuju Mbak Arni. Dengan menggunakan aplikasi kasir iReap pembukuan keuangan jadi rapi. Dijamin sat set tanpa hambatan
Comment Author Avatar
Kebetulan aku lagi cari aplikasi kasir untuk usaha tour and travelku nih mba. Sepertinya iReap ini perlu aku coba deh
Comment Author Avatar
Ternyata lumayan banyak juga ya aplikasi kasir yang ada saat ini, banyak referensi bagi para pengusaha, khususnya pengusaha muda yang baru merintis usahanya.
Aplikasi kasir dapat membantu sekali proses keberlangsungan usaha yang akan atau sedang dijalankan
Comment Author Avatar
Teknologi makin maju ya Mbak, sekarang ada aplikasi kasir yang memang bisa membuat bisnis lebih tertata rapi. Khusus UMKM yang masih tahap penataan keuangan dan berbagai teknisnya.
Comment Author Avatar
Makasih kak rekomendasi aplikasi kasirnya, sangat membantu. Kebetulan saudara saya ada yg batu buka usaha makanan angkringan, siapa tau butuh informasi ini
Comment Author Avatar
Saya jadi ingat warung klontong dekat rumah saya. Itu kalau hitung belanjaan lama sekali. padahal sudah pakai kalkulator. Terus pernah ke suatu tempat itu antre sekali pas mau bayar. makanya syukur sekali sudah banyak aplikasi kasir yang bisa dipilih ya, Mbak. Apalagi dioperasikan dengan android, jadi semakin memudahkan urusan kasir.
Comment Author Avatar
Aplikasi kasi iReap bakal membantu pembukuan keuangan yang punya usaha ini.
Kebetulan kenalan sedang mencari aplikasi kasir yang simple, perlu direkomendasikan aplikasi kasir ini aja.
Comment Author Avatar
Keren ya kak. Teknologi memang membuat segalanya lebih mudah dan lebih akurat. Bisnis juga semakin lancar., suka terkagum-kagum nih masa perkembangan tekno
Comment Author Avatar
Ini sih bikin pelaku usaha jadi nggak ribet lagi. Bye-bye catat-catat manuaaaal..
Comment Author Avatar
Teknologi digital membantu para pelaku usaha, termasuk para UMKM dalam proses operasional termasuk kasir. Gak perlu worry dan gak manual, karena udh aplikasi kasir tersebut.
Comment Author Avatar
ternyata ada banyak yaa jenis aplikasi kasir, dulu cuma tau mooka, dan mulai rame iReap juga, cocok banget nh buat yang punya usaha biar transaksi mudah dan makin aman catatan keuangannya
Comment Author Avatar
Apapun bisnisnya, entah itu masih berskala kecil memang bagusnya sudah didukung dengan aplikasi kasir ya, agar pencatatan dan laporan transaksi tercatat dengan baik
Comment Author Avatar
Banyak sebenarnya aplikasi kasir tapi kudu pintar2 pilih sih dari segi fiturnya. Aplikasi iReap yang pro itu yang bisa dipakai di cabang toko mana aja..
Comment Author Avatar
wah makin praktis dan anti pusing nih kalau ada yang ngebantu gini hehe.. jadi bisnis juga makin lancar ya, gak salah hitung cuan hihi
Comment Author Avatar
Saat ini yang namanya aplikasi kasir kayaknya jadi salah satu kebutuhan penting buat pelaku usaha agar memudahkan pembukuan.
Comment Author Avatar
Aplikasi kasir yang kini bisa dimanfaatkan untuk membantu kelola tidak hanya dari segi keuangan tapi juga pengaturan stok barang.
Fiturnya yang memudahkan membuat iReap menjadi pilihan.
Comment Author Avatar
Waaawww aplikasi kasir ini memudahkan sekali buat para pebisnis pemula. Sekarang itu sudah dimudahkan yaa dalam segala hal kebayang dulu kalau butuh aplikasi kasir bayar mahal.
Comment Author Avatar
Aplikasi Kasir Rekomendasi banget buat pebisnis atau pengusaha mikro ya mbak. Buat catatan keuangan kita jadi lebih rapi dan teratur. Lebih efisien dan efektif juga kerjanya kann
Comment Author Avatar
Aplikasi kasir iReap bakalan jadi primadonanya para pelaku usaha di bidang apa pun yah, Mbak.
Comment Author Avatar
Kadang teknologi yang canggih, tidak diimbangi dengan kualitas SDM yang memadai. Bahkan untuk urusan pencatatan transaksi sekalipun. Padahal kalo saja mereka mau upgrade skill dan belajar menggunakan mesin kasir, pasti akan lebih praktis dan efisien...
Comment Author Avatar
Jaman sekarang enak banget serba dimudahkan dengan aplikasi mau berbayar ada yg gratis juga ada. Mau usaha tanpa modal juga ada.
So pilihan di tangan kita ya mau bergerak.maju atau mundur.
Contoh aplikasi kasir iReap memudahkan pelaku usaha pemula terutama (gusti yeni)
Comment Author Avatar
Ternyata banyak ya yang mengusung pencatatan secara real time, nggak nunggu sekian menit, karena ketika bayar si tenant gak pakai aplikasi karena lagi trouble dan kurang cepet gitu pencatatannya.
Comment Author Avatar
Sekarang banyak sekali aplikasi kasir yang bisa dipilih untuk menunjang usaha kita ya, Mbak. Mudah, cepat, dan tidak ribet, apalagi dioperasikan lewat smartphone.
Comment Author Avatar
Kalau pencatatannya manual bisa makan waktu pastinya, apalagi kalau kustomer lagi banyak ya. Oleh karenanya aplikasi kasir ini bisa jadi solusi memudahkan urusan tersebut.
Comment Author Avatar
wah bagus nih aplikasi kasirnya, wajib kasih tau ah untuk teman-teman pengusaha, jadi pembukuan keuangan juga jadi lebih rapi dan tertata
Comment Author Avatar
Mencari aplikasi kasir terbaik ini memang penting buat pelaki usaha ya mbak
Supaya bisa membantu usahanya makin berkembang
Comment Author Avatar
Aplikasi kasir ini bermanfaat banget ya, terutama buat UMKM dan pelanggan. Karena fitur unggulannya bikin aktivitas belanja makin menyenangkan
Comment Author Avatar
Cocok nih aplikasinya buat aku rekomendasiin ke tanteku yang punya jualan kebab di rumah. Biar lebih mudah pembukuan keuangannya.
Comment Author Avatar
Ngebantu babget ya kalau pakai aplikasi ini, owekrjaan lebih ringan
Comment Author Avatar
Wah toko kelontongnya mungkin elum tau ada aplikasi kasir yang gratis ky iReap POS ini.. biar pelanggan ngga perlu antri lama..
Comment Author Avatar
Ternyata aplikasi kasir iReap ini ada banyak pilihannya yaa..
Bisa menyesuaikan berlangganan sesuai dengan kebutuhan usahanya dan akan sangat membantu sekali ketika sebuah usaha perlahan mulai berkembang menjadi semakin besar.
Comment Author Avatar
Wahyuindah 15:27
Bagi pelaku usaha kayaknya wajib tahu soal aplikasi kasir ini deh. Biar keuangan makin sehat dan untung berlipat

Terima kasih telah berkunjung dan meninggalkan jejak di Kamar Kenangan @siskadwyta. Mudah-mudahan postingan saya bisa bermanfaat dan menginspirasi kamu :)

Note :

Maaf komen yang brokenlink akan saya hapus jadi pastikan komentar kamu tidak meninggalkan brokenlink ya.